Tuesday, April 23, 2013

Tips Agar Mempunyai Daya Tarik Terhadap Orang Lain

Assalamualaikum.

Setiap orang pasti menginginkan mempunyai daya tarik tersendiri, agar setiap orang yang dijumpai akan merasakan kekaguman yang dimilikinya, Pasti orang yang dijumpainya akan merasakan aman dan nyaman. Sebetulnya setiap orang bisa memperolehnya, tidak ada keistimewaan yang "Khusus" harus dimiliki. Kita bisa mencarinya dengan potensi yang kita miliki dan melatih Agar Kita Mempunyai Daya Tarik terhadap Orang Lain.

Berikut Tips Agar Mempunyai Daya Tarik terhadap Orang Lain :

1. Berusaha melakukan kebaikan. 
Tanpa kita harus menghitung berapa banyak kita melakukan kebaikan tersebut. Rasa ikhlas dan dermawan selalu kita tanamkan, dan pada saat kita sudah terbiasa dengan hal ini pasti akan memperoleh kepuasan tersendiri.

2. Bersikaplah Rendah Hati. 
Biasanya orang yang suka merendah akan disukai sama orang lain. Umumnya jika kita berbicara dengan sifat sombong, pasti orang lain enggan akan berbicara dengan kita. Percayalah pada diri sendiri, dan singkirkan keinginan untuk selalu ingin membuktikan pada orang lain. 

3. Apa Adanya. 
Berpenampilan sederhana dan jadilah diri sendiri. Jauhkan rasa angkuh atau berlebihan dalam berpenampilan. Orang lain akan menaruh simpati kepada kita meskipun kita mampu melakukan yang lebih bagus. Biasakanlah berpenampilan sederhana dalam kehidupan sehari-hari, kecuali kita dalam acara tertentu.

4. Usahakan Wajah Selalu Ceria. 
Di dalam berkomunikasi kepada siapapun usahakan selalu tersenyum. Selain itu, senyuman akan membuat Anda bisa rileks. Senyuman juga akan menebarkan kegembiraan pada orang lain. Tekankan dalam pikiran, saat Anda bersama orang lain, bahwa senyuman dapat memperpendek jarak antar orang lain.

5. Hargailah Pendapat Orang Lain. 
Biasanya hal ini yang agak sulit dilakukan, rasa egois selalu ada di dalam jiwa. Berikan simpati meskipun pendapat orang cocok dengan kita. Jika perlu ucapkan rasa terima kasih kepada orang itu, berikan rasa bangga terhadapnya.

Sejuta pelita dapat dinyalakan dari sebuah pelita, dan nyala pelita pertama tidak akan meredup. Pelita kebijaksanaan pun, tak kan pernah habis terbagi. Bila mata tanpa penghalang, hasilnya adalah penglihatan. Jika telinga tanpa penghalang, hasilnya adalah pendengaran. Hidung yang tanpa penghalang membuahkan penciuman. Fikiran yang tanpa penghalang hasilnya adalah kebijaksanaan.

Sebetulnya sangat mudah kita menarik simpati orang lain. tidak perlu menarik simpati orang dengan kemewahan yang kita punya. Bisa-bisa orang akan menjauh dan tidak suka dengan kita. Lakukan hal yang sederhana seperti di atas, tidak perlu ganteng atau cantik dan yang terpenting bagaimana kita bisa memposisikan kita di tengah-tengah masyarakat. Mudah-mudahan Tips Agar Mempunyai Daya Tarik terhadap Orang Lain bermanfaat untuk anda.

Wassalam.

No comments:

Post a Comment